My World of Human Resource Development

Monday, May 01, 2006

Wujud Syukur Sang Pemenang

Suatu saat saya sedang berada di toko yang menjual VCD dan DVD. Saya tertarik dengan VCD buatan Harun Yahya yang berjudul Rahasia Penciptaan Manusia. Saya beli VCD itu, sampai di rumah langsung saya tonton. Tahukah Anda sampai sekarang saya sudah menonton VCD itu berapa kali? Lebih dari 15 kali. Apa yang hebat dari VCD itu?

Rahasia penciptaan manusia bercerita tentang kita. Suatu saat lebih kurang 250 juta sperma dari calon ayah dikirim ke lubang vagina dari calon ibu. Sebanyak 250 juta sperma itu kemudian berlomba-lomba menuju saluran yang disebut tuba falopii untuk bertemu dengan ovum yang sudah matang. Pada akhirnya yang bisa mendekati ovum hanya sekitar 100 sperma. Luar biasa, 100 sperma ini ibarat sebuah kompetisi adalah para finalisnya. Mereka berhasil menyingkirkan kurang lebih 249.999.900 pesaing. Toh yang berhasil menembus sel telur hanya satu sperma (sang pemenang). Bersatunya sperma dengan sel telur itulah saya, dan terjadinya Anda juga dengan proses yang sama. Kita adalah pemenang karena telah berhasil menyingkirkan 249.999.999 pesaing.

Tiap individu yang ada di dunia sudah ditakdirkan oleh Yang Maha Kuasa untuk menjadi pemenang. Terpulang kepada kita masing-masing, mau atau tidak kita mengasah seluruh potensi yang ada pada diri kita untuk kita ubah menjadi prestasi. Jika kita mau mengasah seluruh potensi yang ada pada diri kita agar menjadi prestasi (dalam banyak bidang), itulah sebenarnya wujud rasa syukur kita kepada Sang Pencipta.

[Image from www.creationofman.net]

0 Comments:

Post a Comment

<< Home